Senin, 06 Oktober 2014

Review Speaker Sonic Gear Evo 7 Pro

Beberapa waktu yang lalu saya mencari speaker untuk komputer saya, namun dengan anggaran 500 rb an. Setelah browsing mencari tau akhirnya saya menjatuhkan pilihan kepada Sonic Gear Evo 7 Pro. Lanjut cerita kemudian tertuju ke wisesa jogja, disana memang sedia speaker ini. Dengan harga yang sama, ditawarkanlah 2 seri yaitu blue thunder 1 dan evo 7 pro. Melihat dari spesifikasi yang saya ketahui, blue thunder 1 itu lebih untuk bermain game sedangkan evo 7 pro untuk music, setelah saya cermati pilihan tetap pada evo 7 pro, mengapa demikian. Fitur yang ditawarkan evo 7 pro sangat menarik buat saya, selain untuk music sepeaker ini bisa untuk karaoke, bwahahahaha. Evo 7 pro dilengkapi dengan input mic, sehingga saya pikir bagus juga untuk acara – acara kecil dirumah, gak perlu lagi sewa speaker. Akhirnya terbeli lah speaker ini.

Sampai dirumah langsung saya mainkan dengan menggunakan PC agar suaranya lebih berasa, main musik, nonton film animasi crod dan lord of the ring hasilnya bagus menurut saya, suara efek yang dihasilkan mantab, puas mendengarnya.

Kelebihan evo 7 pro
  • Suara menurut saya bagus, bas dan treble untuk ukuran harga segitu sudah ok punya
  • Fiturnya bagus, ada input mic sehingga bisa untuk karaoke ataupun acara – acara kecil dirumah

Kekurangan evo 7 pro
Karena tidak punya speaker yang lain dirumah jadi tidak bisa menilai kekurangannya

Info penting : jangan mendengarkan music untuk penilaian dengan menggunakan gadget, netbook, notebook. Karena suara asli dari speaker tersebut tidak maksimal, ketika saya menggunakan gadget “S” suara yang dihasilkan akan terdengar jelek, tidak ada bunyi bas yang terasa, begitu juga dengan netbook dan notebook, suara alunan music tidak akan terdengar maksimal, malahan suaranya terdengar cempreng.

Semoga bermanfaat.

1 komentar: